PROFIL PT. BRC BERKAH INTERNATIONAL

SEJARAH

BRC awalnya dirintis serta dipimpin oleh Bapak Asep Hasan Badri (30), tanggal 29 Juni 2004 merupakan awal BRC hadir di pentas sejarah kebangkitan Islam. BRC hadir sebagai jawaban atas miskinnya pengobatan islam, hadir pula sebagai jawaban dari kondisi umat islam yang tenggelam dalam pengobatan yang tidak syar’I, terjebak syirik banyak menimbulkan mudharat dan sebagainya.
 
Pada mulanya BRC hadir dengan menggunakan nama BRC; singkatan dari Bandung Ruqyah Center, namun seiring dengan berkembangnya BRC ke seluruh kota di tanah air, terutama saat itu yang menjadi fokus adalah JABODETABEK dirasa kurang relevan apabila menggunakan nama Bandung Ruqyah Center sebagai brand, awal 2008 BRC merubah kepanjangannya menjadi BEKAM & RUQYAH CENTER.
 
Dalam kurun waktu perjalanan yang baru berjalan kurang dari 5 tahun BRC telah berhasil mendirikan 26 cabang di Indonesia dan 2 Cabang di luar negeri, yaitu di Malaysia dan Singapura. BRC pun memperluas peta dakwahnya, tidak hanya bergerak di kesehatan saja namun mencoba terjun ke pendidikan yang berbasis Thibbun Nabawi, bisnis, makanan dan training dengan memegang konsep makna sehat yang ternyata bukan fisik saja namun didukung dengan sehat secara finansialnya, sehat lingkungan sosialnya, sehat perekonomiannya dan sebagainya. Telah berdiri pula divisi khusus dlam pengelolaan makanan halal thoyib, BRC Food yang mengeluarkan beberapa produk: air sehat BRC, beras organic, kue dan sirup, serta ayam organic. BRC juga telah mengawali program ibadah Umrohh plus thibbun nabawi.
 
Pada Maret 2009 BRC Bertransformasi menjadi sebuah perusahaan Perseroan Terbatas (PT) dengan nama PT BRC BERKAH INTERNATIONAL.
LEGALITAS PERUSAHAAN

DINKES 445/1609/STPT-BATTRA/II/06
DEPAG Kd.10-19/1/BA-05/834/2007
KEJARI B-06/0.2.10/Disp.5/05/08

 
PROFIL PERUSAHAAN

Nama Resmi : PT. BRC BERKAH INTERNATIONAL
VISI

“Creating The Healthy World With Shari’ah”
(Menciptakan Dunia yang sehat dengan syari’ah)
MISI

Providing Modern Islamic Health Service
Menyediakan pelanyanan kesehatan islam modern

Educating people to live healthily, happily, and abundantly
Mendidik umat untuk hidup sehat , bahagia, dan berlimpah penuh berkah.

Creating the Living-media for learning, growing, and creating, value added for BRC big family
Menciptakan wahana belajar, tumbuh berkembang, serta menciptakan nilai tambah bagi seluruh keluarga besar BRC.

Empowering people to build a powerful Islamic Businees Alliance
Memperdayakan umat untuk membangun aliansi bisnis muslim yang tangguh
TAGLINE
Sehat sesuai Sunnah Nabi….ya BRC
 
NILAI-NILAI INTI

M U S L I M B R C :

M odern and Dynamic
U ltimate services
S olutive personality
L earn and grow together
I ntegrity Committer
M utual Respect
B enefit Spreader
R emedian Agent
C ommunity Leader


Produk Utama
a. Klinik kesehatan
Thibbun Nabawi Klinik BRC adalah sebuah tempat pengobatan berbagai macam penyakit medis ataupun non medis. Adapun terapi yang tersedia di Klinik BRC adalah :
1.    Diagnosa Iridologi
2.    Terapi Totok Oksigen
3.    Terapi Ruqyah
4.    Terapi Bekam + Sebat Rotan
5.    Terapi Gurah Mata
6.    Terapi Oksigen Murni dengan gerakan Shalat
7.    Terapi Kay Modern
8.    Terapi Bekam Telinga “Ear Candle”
9.    Terapi rawatan penyakit dengan herbal
10. Terapi Detoks
11. Terapi Tuma'ninah

Terapi-terapi di atas terbukti sangat efektif dalam menangani berbagai macam keluhan penyakit ringan dan berat, oleh Karena itu tanggapan dari masyarakat terhadap Klinik BRC sangatlah baik, sehingga dalam jangka waktu 2 tahun saja BRC telah berhasil memperluas cabang-cabangnya, baik di dalam dan luar negeri serta tidak kurang dari 10.000 pasien yang rutin berobat ke klinik BRC.
Terapi di atas juga merupakan kunci produktifitas hidup, yang berguna tidak hanya untuk yang menderita sakit saja akan tetapi bagi yang sehat pun sangat memerlukan terapi diatas tersebut untuk menjaga kesehatannya.
b. BRC MOBILE
BRC MOBILE merupakan program yang bertujuan untuk memperluas jaringan brc di masyarakat guna membumikan pengobatan cara Rasul khususnya di kota Bandung.Mungkin selama ini anda tidak sempat untuk mengunjungi klinik kami. Oleh karena itu Brc mobile pun mempermudah anda untuk mendapatkan layanan kesehatan yang dahsyat ini.

PRODUK LAYANAN PENDIDIKAN DAN PELATIHAN
BRC mendirikan pusat pendidikan dan pelatihan yang berbasis Pesantren modern yang berpusat di kota Bandung, sebagai media kaderisasi dalam mempersiapkan dan melahirkan para pejuang tangguh yang siap berkontribusi terhadap kebangkitan umat, terutama di bidang Thibbun Nabawi.Produk Pendidikan BRC antara Lain:
1.    Program Pesantren Profesional Program yang tepat bagi anda para professional, yang bekerja, berwirausaha, kuliah sampai Ibu rumah tangga untuk mengenal sambil mengamalkan Kedokteran Islam dalam kehidupan sehari-hari. Materi dibuat dengan padat dan komprehensif ditambah Praktek yang memudahkan peserta dalam mengaplikasikan materi. Pelatihan ini juga sangat cocok buat intsansi - instansi yang tertarik dengan peserta minimal 10 orang kami siap datang untuk mengajarkan materi ini.
2.    Pesantren Reguler BRC Pesantren Reguler adalah Pendidikan thibbunnabawi yang dilakukan oleh pesantren BRC; merupakan pendidikan intensif untuk menyiapkan calon mujahid mujahidah islam khususnya dalam bidang thibbunnabawi, mempelajari materi diniyah, konsep Diri, Pengembangan Diri, akhlak, Manajemen wirausaha, dan tentu saja wawasan Serta Keterampilan kedokteran islam sesuai perkembangan teknologi mutakhir.
Pesantren Reguler dilaksanakan intensif selama 6 bulan, dengan ketentuan 3 bulan belajar teori dan 3 bulan praktek magang di lapangan, dan setiap pekannya belajar hari Senin sampai Jum'at pukul 8.00 – 17.00 WIB
1.     
1.    Quantum Tuma'ninah BRC
2.    Ruhul Jadid BRC
3.    Pelatihan Thibbun Nabawi
4.    Pelatihan Bekam
5.    Pelatihan Umiku Thabibku

PELATIHAN - PELATIHAN
Pelatihan Motivasi Islam dan Holistik
Pelatihan motivasi ini bersifat In House Training, dalam pelatihan ini BRC berperan sebagai EO Training dan Fasilitator (Trainer). adapun pelatihan-pelatihan yang diadakan BRC adalah :
PRODUK LAYANAN SOSIAL MASYARAKAT
1.    Ceramah Thibbun Nabawi/Stadium General
BRC secara rutin atau dalam kegiatan-kegiatan khusus memberikan eduksi bagi masyarakat tentang Kesehatan islami. Pelaksanaannya dilaksanakan di Mesjid, Lembaga-lembaga pemerintah atau swasta, Pameran, Peringatan hari besar atau sebagai Pengisi acara di kampus-kampus besar di Indonesia.
2.    Bakti Sosial BRC
Sebagai bentuk pengabdian BRC terhadap umat, BRC rutin menyelenggarakan berbagai macam bentuk kegiatan-kegiatan sosial kemasyarakatan yang bertujuan memberikan edukasi terhadap masyarakat tentang pola hidup sehat holistik, yang meliputi program Baksos, Stadium General, pemberdayaan Dhuafa dan sebagainya.
PRODUK BARANG HALAL THOYYIB
1.    Produk Herbal BRC
BRC menyediakan berbagai produk herbal unggulan yang berasal dari bahan alami, aman serta berkualitas. Produk kami berasal dari dalam maupun luar negeri serta bekerja-sama dengan para pengusaha muslim yang sangat memperhatikan kehalalan dan kethayyiban produknya. Jumlah produk herbal BRC bsaat ini berjumlah sekitar 150 produk. Produk best seller BRC antara lain: Madu BRC, Habbatussauda BRC, Sarikurma BRC, The Pegagan BRC, Minyak Zaitun, Minyak but-but, Herbal Pisang, Spirulina BRC, Madu Muwalad, Air Hexagonal Organik, dll.
2.    BRC Food Merupakan divisi khusus yang bergerak dalam pengembangan makanan dan minuman yang berkonsep alamiyah. Menyelaraskan kebutuhan pangan masyarakat dengan Thibbun Nabawi. BRC Food telah memiliki berbagai jenis produk yang sangat diminati masyarakat antara lain:
·         Air Minum BRC
·         Ayam Organik BRC
·         Sayur organic BRC
·         Beras Organik BRC
·         BRC Cookies
·         Es Krim Herbal BRC
·         Sirup Rosella
·         Sirup Pala
Brownies Herbal

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "PROFIL PT. BRC BERKAH INTERNATIONAL"

Post a Comment

Terimakasih atas kunjungan anda
Mohon untuk berkomentar yang sopan, tidak mengandung kalimat yang berbau kekerasan atau kriminal
Dilarang menaruh Link Aktif di Komentar, disitu sudah tersedia Profil Name/Url silahkan dimanfaatkan

Contact Form

Name

Email *

Message *