Tips Agar Tidak Mengantuk Di Siang Hari

Kurangi Porsi Karbohidrat Sederhana
Makan nasi goreng bikin cepat ngantuk. Anda ingat dengan mitos itu? Sebenarnya bukan nasi goreng yang membuat ngantuk, tapi karbohidrat sederhana. Hal yang sama berlaku jika Anda makan banyak nasi, atau mie dalam porsi banyak tanpa lauk lain.
Batasi Makan Siang Kaya Gula dan Lemak
Makan siang dengan menu kaya lemak atau manis memang enak, misalnya gulai daging dilanjutkan es campur. Namun hati-hati, makan siang yang kaya gula dan lemak justru bisa membuat Anda mengantuk karena energi yang diberikan cepat habis.
Porsi Makan Pas
Yang harus diingat saat makan siang adalah makan dengan porsi pas. Makan siang dengan porsi berlebih akan membuat perut terasa tidak enak dan membuat lonjakan gula darah, sehingga Anda justru akan mengantuk. Kunyah makanan perlahan dan nikmati makan siang tanpa terburu-buru.
Perbanyak Buah Segar dan Sayur
Bagaimana caranya agar makan siang tetap sehat, kenyang dan tidak bikin ngantuk? Perbanyak makan buah segar, sebaiknya Anda konsumsi sebelum makan siang. Buah-buahan ini mengandung gula alami yang lebih baik memberi energi tanda efek mengantuk. Selain itu, Anda akan merasa kenyang lebih lama.
Cium Aroma Mint atau Jeruk
Jika Anda masih saja mengantuk dan tidak konsentrasi, sediakan aroma wangi mint atau jeruk. Kedua jenis wewangian itu dapat meningkatkan mood dan energi. Anda bisa memakai aroma dalam bentuk aroma therapi kecil atau berupa cologne.

Sumber: www.vemale.com

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Tips Agar Tidak Mengantuk Di Siang Hari"

Post a Comment

Terimakasih atas kunjungan anda
Mohon untuk berkomentar yang sopan, tidak mengandung kalimat yang berbau kekerasan atau kriminal
Dilarang menaruh Link Aktif di Komentar, disitu sudah tersedia Profil Name/Url silahkan dimanfaatkan

Contact Form

Name

Email *

Message *