- Penyakit seperti rabun senja, katarak, infeksi saluran pernafasan,
menurunnya daya tahan tubuh serta kulit yang tidak sehat merupakan
gejala anda kekurangan vitamin A.
Pencegahan: konsumsi makanan yang banyak mengandung vitamin A seperti susu, ikan, sayuran berwarna hijau dan kuning, hati, buah-buahan warna merah dan kuning (cabe merah, wortel pisang, papaya dan lain sebagainya). - Gejala seperti mudahnya infeksi pada luka, gusi yang
berdarah, rasa nyeri pada persendian merupakan gejala anda kekurangan
vitamin C.
Pencegahan: konsumsi makanan yang banyak mengandung vitamin C seperti jambu batu, buah jeruk, buah tomat, nanas, sayur-sayuran segar dan lain sebaginya.
- Gejala seperti menurunnya daya tahan tubuh, kulit kering
dan bersisik, mulut kering, bibir pecah, serta sariawan merupakan gejala
anda kekurangan vitamin B2.
Pencegahan: konsumsi makanan yang banyak mengandung vitamin B2 yang terdapat pada sayur-sayuran segar, kacang kedelai, kuning telur serta susu.
- Gejala seperti gangguan pada syaraf dan otot, penyebab
kemandulan pada pria dan wanita merupakan gejala anda kekurangan vitamin
E.
Pencegahan: konsumsi makanan yang banyak mengandung vitamin E yang terdapat pada ikan, ayam, kuning telur, kecambah, ragi, minyak tumbuh-tumbuhan.
- Gejala gigi yang mudah rusak, otot yang mengalami
kejang-kejang, pertumbuhan tulang yang tidak normal merupakan gejala
anda kekurangan vitamin D.
Pencegahan: konsumsi makanan yang banyak mengandung vitamin D yang terdapat pada minyak ikan, susu, telur, keju.
- Gejala kurang darah atau anemia, mudah sekali capek,
letih, lesu, lemas, penyakit kulit merupakan gejala anda kekurangan
vitamin B12.
Pencegahan: konsumsi makanan yang banyak mengandung vitamin B12 yang terdapat pada telur, hati, serta daging.
- Gejala otot yang mudah kram, sulit tidur, kulit
pecah-pecah dan bersisik merupakan gejala anda kekurangan vitamin B5.
Pencegahan: konsumsi makanan yang banyak mengandung vitamin B5 yang terdapat pada daging, susu, sayur-sayuran, hati, kacang hijau.
Sumber: intips-kesehatan.blogspot.com
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 Response to "TANDA TUBUH KURANG VITAMIN"
Post a Comment
Terimakasih atas kunjungan anda
Mohon untuk berkomentar yang sopan, tidak mengandung kalimat yang berbau kekerasan atau kriminal
Dilarang menaruh Link Aktif di Komentar, disitu sudah tersedia Profil Name/Url silahkan dimanfaatkan